Energi untuk Masa Depan: Peran Vital Anak Muda dalam Transisi Energi

Agus Cahyono Adi, Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama (KLIK) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), menegaskan pentingnya melibatkan peran anak muda dalam rencana strategis transisi energi di Indonesia guna menjaga keberlanjutan mitigasi krisis iklim global. Pernyataan tersebut disampaikannya setelah acara Ngabuburit Sobat Energi Balikpapan yang mengangkat tema “Empowering Youth In Green Jobs: Strategies For Enhancement and Mitigating Threat”, di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, pada Senin (1/4/2024).

Sebagai langkah proaktif, Kementerian ESDM membuka program Magang Kampus Merdeka Gerilya Academy yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk terlibat langsung dalam industri Energi Baru dan Terbarukan (EBT). Agus menyatakan bahwa melalui program tersebut, diharapkan anak muda dapat menjadi praktisi dan inisiator pengembangan energi bersih di masa depan.

Acara Ngabuburit Sobat Energi Balikpapan juga dihadiri oleh akademisi dan praktisi sebagai narasumber. Menurut akademisi dan Tim Kurikulum Gerilya Academy, Reza Huseini, terdapat potensi besar bagi anak muda untuk terlibat langsung dalam aksi Transisi Energi. Dia juga memberikan motivasi bahwa industri EBT akan menjadi ladang hijau bagi mahasiswa yang memiliki minat dan kemampuan di bidang green jobs.

Pendapat ini diperkuat oleh Engineer dari PT.Energi Lima Pilar, Ahmad Basil, yang berbagi pengalaman saat bekerja pada industri Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Sebagai alumni program Gerilya Batch 2, Basil menjelaskan bagaimana Gerilya telah menjadi landasan karirnya saat ini. Dia menekankan bahwa panel surya tidak hanya menjadi sumber energi tetapi juga merupakan solusi energi yang berkelanjutan.

Dengan melibatkan anak muda dalam industri energi bersih, diharapkan akan tercipta pemimpin masa depan yang peduli terhadap lingkungan dan berkontribusi dalam menciptakan masa depan yang berkelanjutan bagi Indonesia.

Share this post :

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Create a new perspective on life

Your Ads Here (365 x 270 area)
Latest News
Categories

Subscribe our newsletter

Purus ut praesent facilisi dictumst sollicitudin cubilia ridiculus.

Home
Search
Explore
Menu
×